Ketupat
Bahan:
- Beras
- Kapur sirih setengah sendok teh
- Daun Pandan 2 atau 3 lembar
Cara Bikin Ketupat:
- Beras yang digunakan harus dicuci bersih.
- Beras yang dimasukkan ke dalam bungkus ketupat harus sebanyak 2/3 isinya. Jangan sampai lebih dari itu.
- Didihkan terlebih dahulu air yang akan dipakai untuk merebus ketupat.
- Masukan daun pandan kira-kira 2 atau 3 lembar dan sentengah sendok teh air kapur sirih.
- Ketupat direbus kira-kira 2 atau 3 jam dan selama itu harus dalam keadaan terendam penuh.
- Setelah matang, ketupat harus digantung sampai kering.
Opor Ayam
Bahan:
- 1/2 kg ayam
- 1 butir kelapa
- 10 buah bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 butir kemiri
- 1/2 sendok makan ketumbar
- 1/4 sendok makan jintan
- 1/4 sendok makan merica
- 1 cm lengkuas
- 2 lembar daun salam
- 1 batang sereh
- 1/2 sendok makan gula merah
- garam dan ketupat secukupnya
- kunyit kira-kira 1cm
Cara Membuat Opor Ayam :
- Bersihkan ayam lalu potong sesuai selera.
- Parut kelapa, peras hingga menghasilkan santan kental dan santan cair, sisihkan.
- Haluskan semua bumbu kecuali sereh, daun salam dan laos.
- Masukkan santan cair dalam panci, tambahkan bumbu halus, aduk rata hingga mendidih.
- Masukkan daging ayam, tuangi dengan santan kental.
- Masak hingga daging ayam matang.
- Sajikan dengan ketupat.
0 komentar:
Posting Komentar